Diawali Sambutan dari camat Tugala Oyo Sihasan Hulu S.Pd., MM Mewakili Camat se Dapil III menyampaikan kami menyambut baik atas terlaksananya kegiatan Musrenbang ini, semoga kegiatan ini bisa berjalan dengan baik dan juga bisa menampung aspirasi-aspirasi masyarakat dalam meningkatkan kesejahteraan khususnya masyarakat Kab. Nias Utara. Selanjutnya pada Musrenbang ada Beberapa usulan Prioritas di tahun 2027 yaitu:
1. Lanjutan Pembangunan balai pertemuan kantor camat Tugala Oyo
2. Pematangan lapangan Upacara dan lingkungan kantor camat Tugala Oyo.
3. Penyediaan Parkir kendaraan kecamatan Tugala Oyo
Lebih lanjut Camat Tugala Oyo mengatakan harapan dari Pemerintah Kecamatan dan masyarakat agar jalan yang sudah di ukur dari lanjutan jembatan Na"ai menuju desa Humene siheneasi dapat berjalan lancar tahun ini dan juga jembatan Sungai Bawoni di Desa Gunungtua yg sudah disurvei dari Denzibang 4/1 Sibolga dapat terealisasi dalam waktu dekat karena merupakan akses penghubung kabupaten Nias Utara dan Kabupaten Nias Barat.
Dalam sambutan Danramil 07 Alasa yang mewakil wilayah Dapil III, kecamatan Alasa, Alasa Talumuzoi dan kecamatan Tugala Oyo kabupaten Nias utara. menyampaikan rasa terimakasih atas terlaksananya kegiatan Musrenbang ini meskipun pelaksanaanya melalui zoom. Kami berharap usulan-usulan saat ini dapat diakomodir oleh pemerintah Kab. Nias Utara, terkhusunya peningkatan pembangunan dari sektor perikanan dan pertanian yang menjadi sumber utama ekonomi dari masyarakat.
Danramil 07 Alasa mengatakan bahwa apa yang di sampaikan Camat Tugala Iyo membenarkan telah dilaksanakan survey, diharapkan dukungan masyarakat dalam pembangunan jembatan Sungai Bawoni di Desa Gunungtua kec.Tugala Oyo dan juga diwilayah Kabupaten Nias Utara.
Sambutan Anggota DPRD Mewakili dapil III Taefori zalukhu, S.E, Kab. Nias Utara menyampaikan bahwa Kegiatan Musrenbang ini bertujuan untuk saling berdiskusi dan memberikan pendapat serta saran tentang perencanaan pembangunan di wilayah Kab. Nias Utara, beliau menghimbau pentingnya ketahanan pangan bagi masyarakat seperti beras dan sayur-sayuran pemerintah harus fokus dan mendapingi sehigga masyarakat bisa menikmati hidup yang lebih layak.Tentunya kita dari seluruh aspek dan kalangan bersama-sama membangun Nias Utara ini kearah yang lebih baik.
Arahan dan bimbingan dari Wakil Bupati Nias Utara Yusman Zega, A.Pi., M.Si menyampaikan berbeda dari tahun- tahun sebelumnya pelaksnaan Musrenbang Tingkat Kecamatan kali ini melalui zoom. Pada kesempatan ini saya mengajak kita semua untuk mendukung dan mensukseskan keberhasilan Visi Misi pemerintah Kabupaten Nias Utara yaitu " Nias Utara Sejahtera, Maju dan Berkelanjutan." Kami berharap melalui saran dan masukan dari berbagai pihak yang hadir pada saat ini, arah kebijakan pembangunan yang akan kita laksanakan pada Tahun 2027 dapat tercapai sebagaimana yang diharapkan (M zal)


